Bobby Nasution Resmikan Gua Ratu Segala Bangsa Ulang Tahun ke-25 dan Pesta Perlindungan Paroki St Fransiskus Assisi
MEDAN, https://generasi-news.com – Wali Kota Medan Bobby Nasution meresmikan Gua Ratu Segala Bangsa Ulang Tahun ke-25 dan Pesta Perlindungan Paroki St Fransiskus Assisi Padang Bulan di Gereja Khatolik Paroki St Fransiskus Assisi Padang Bulan Medan Jalan Bunga Ester, Selasa (4/10/2022).
Dihadapan seluruh jemaat yang hadir, menantu Presiden Joko Widodo ini mengajak untuk mendukung program Pemko Medan, terutama mewujudkan Rumah Ibadah Mandiri.
Dikatakan Bobby Nasution, melalui program ini masyarakat dapat memulai segala aktivitas kehidupannya, terutama masalah ekonomi dimulai dari rumah ibadah. Langkah ini dilakukan, jelasnya, sebagai salah satu upaya untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang tinggal di sekitar rumah ibadah tersebut.
“Melalui Program Rumah Ibadah Mandiri ini, kami juga berharap agar perputaran ekonomi dapat berjalan lebih efektif dan masif, terutama dalam memberikan bantuan. Jika seluruh rumah ibadah di Kota Medan ikut membantu kami menjalankankan program ini, tentunya kesejahteraan masyarakat dapat terwujud. Sulit bagi kami mewujudkan program ini jika bergerak sendiri,” kata Bobby Nasution.
Selanjutnya, suami Ketua TP PKK Kota Medan Kahiyang Ayu menyampaikan, Pemko Medan telah telah menyalurkan subsidi kepada 900 kendaraan angkutan kota (angkot) di Kota Medan yang berasal dari APBD Kota Medan melalui Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Bagi Hasil (DBH) sebesar Rp 31 miliar. Dikatakannya, penyaluran itu dilakukan guna membantu masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM beberapa waktu lalu.
“Ini sebagai bentuk perhatian Pemko Medan kepada masyarakat. Pemko Medan memberikan subsidi kepada masyarakat pengguna angkot sebesar Rp 1.500 menyusul terjadinya kenaikan tarif Rp 6.500 pasca kenaikan harga BBM. Dengan subsidi tersebut, masyarakat tetap membayar Rp.5.000. Subsidi ini diberikan untuk 3 bulan ke depan,” ungkapnya.
Selain memberikan subsidi kepada masyarakat pengguna angkot, jelas Bobby, anggaran Rp.31 miliar itu, juga digunakan untuk membantu 3 kelompok masyarakat yakni nelayan sebanyak 3.000 orang, pengemudi angkutan umum baik angkot, becak bermotor dan ojek online (17.200 orang) dan pelaku UMKM (20.000 orang). Diungkapkannya, bantuan sosial (bansos) ini akan diberikan untuk tiga bulan ke depan mulai Oktober, November dan Desember 2022 sesuai arahan dan Instruksi dari Presiden RI Joko Widodo.
“Dengan segala kondisi dan tantangan yang ada saat ini, kami (Pemko Medan) selalu mengutamakan kesejahteraan dari masyarakat Kota Medan itu sendiri. Oleh karenanya kami ingin terus mencoba memberikan pelayanan kepada masyarakat,” paparnya.
Kepada Uskup Agung Medan Monsinyur Kornelius Sipayung OFM Cap beserta seluruh jemaat yang hadir, Bobby selanjutnya mengharapkan masukan terkait program pembangunan yang dijalankan Pemko Medan saat ini. Dikatakan Bobby, masukan itu tentunya sangat dibutuhkan demi kemajuan Kota Medan ke depannya.
Peresmian Gua Ratu Segala Bangsa Ulang Tahun ke-25 dan Pesta Perlindungan Paroki St Fransiskus Assisi Padang Bulan ini ditandai dengan penandatanganan prasasti, pelepasan burung merpati dan balon oleh Wali Kota. Peresmian ini juga turut dihadiri anggota DPR RI Drs Hendrik Halomoan Sitompul MM, tokoh masyarakat Katolik Dr Zaman Kaban SpOg, Pastor dan Suster Paroki Padang Bulan serta sejumlah pimpinan OPD di lingkungan Pemko Medan.(Irw)